AUDIENSI PRODI D3 MANAJEMEN PAJAK DENGAN KPP PRATAMA MADIUN 

Madiun, 08/06/2022 Dalam rangka memperluas metodologi pengajaran yang dimaksudkan untuk memberikan materi  menggunakan beragam media serta terdapat pelatihan-pelatihan yang harus dijalankan, serta memastikan peserta didik (mahasiswa) mampu menguasai semua materi yang telah diajarkan. Program studi D3 Manajemen Pajak melibatkan dosen praktisi yang diharapkan akan meningkatkan keahilian mahasiswa dalam bidang perpajakan. Dalam rangka mewujudkan program tersebut, Kaprodi D3 Manajemen Pajak Aliffianti Safiria Ayu Ditta S.E., M.Ak dan Sekprodi Erma Wulan Sari S.Pd., M.Ak melakukan audiensi dengan pimpinan KPP Pratama Madiun. Lebih lanjut pertemuan yang diadakan di kantor KPP Pratama ini mendiskusikan tentang rencana yang akan dijalankan oleh prodi D3 Manajemen Pajak kedepannya.